
Apabila dulunya anda pengguna symbian phone S60 – tentunya anda pernah mengenal salah satu aplikasi, yaitu; BlackBaller. Yaitu, aplikasi yang digunakan untuk melakukan blocking kepada nomor-nomor tertentu yang kita tidak sukai
Hampir sama dengan Blackballer pada symbian – di sini Phone Firewall lebih memiliki variasi yang lebih dalam pilihan-pilihannya. Selain WHITE LIST dan BLACK LIST , terdapat juga block untuk ‘ Unknown’ atau ‘ Private’ number – tentunya hal ini menyenangkan bagi anda yang sering menerima gangguan dari nomor-nomor yang tidak terdeteksi ini
Namun perlu diperhatikan, phone firewall ini tidak otomatis bekerja saat kita install, namun kita harus aktifkan terlebih dahulu dan kemudian untuk tidak mengganggu tampilan, kita bias pilih untuk MINIMEZE & RUN dan bias juga kita centang pada kotak pilihan – agar aplikasi ini tidak terlihat pada saat jalan.
Apabila anda baru melakukan soft reset, maka jangan lupa untuk mengaktifkannya kembali.
http://www.freewarepocketpc.net/ppc-download-call-firewall-v1-4.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar