relojes web html code for clock

Senin, 11 Oktober 2010

Referensi: Dual OS (Android & WM) di HTC



Sedang ada diskusi di group Windows Phone Indonesia (facebook) mengenai dual OS di device HTC, yaitu Windows Mobile OS dengan Android. Akhirnya sayapun mulai cari sana-sini dari mbah google, akhirnya ketemulah dua link berikut;

1. Cara membuat Dual OS dengan Dual Booting
2. XDAndroid Froyo untuk HTC Topaz


Secara ringkas, apa sih yang harus kita lakukan? berikut adalah langkah-langkahnya;

1. Siapkan SD card yang sudah diformat FAT32
2. Download Android OS dari link ini (lihat POS 4)
3. Extract file yang di download tadi (semua file yang ada .zip di extract)
4. Pindahkan semua file tersebut ke ROOT SD CARD
5. Copy file STARTUP.TXT dari STARTUP CONFIG FOLDER ke SD CARD ROOT
6. Masukkan SD CARD tersebut ke device
7. Buka SD CARD di pocket explorer
8. Jalankan file HARET.EXE

Maka device akan melakukan sistem instalasi Android ke device , memang agak lama biarkan terus sampai nanti ada permintaan kita untuk kalibrasi TOUCH SCREEN nya, ikuti semua tanda untuk kita sentuh sampai selesai (5 titik)

Setelah itu device akan kembali melakukan instalasi - biarkan terus (+/- 3 menit) sampai device akan masuk ke halawam awal android. Selesai

Jangan lupa untuk instalasi : GEN.Y DUAL BOOT pada device anda setelah instalasi (file dalam .cab - anda install pada OS WM) - program ini untuk memberikan kita pilihan sewaktu kita booiting, apakah kita ingin WM atau Android.

Nah jalankanlah android anda di device topaz. ada beberapa kelemahan memang yang ada - beberapa device tidak terbaca seperti kamera, blutut, dan gpsnya. Tapi sebenarnya ada beberapa command yang harus di copy pada file STARTUP EXE untuk menyempurnakannya.

Nah saat ini device yang sudah siap XD ANDROID nya adalah HTC TOPAZ, HTC HD, HTC TOUCHPRO, dan HTC TOUCHPRO 2).

Cheers.

5 komentar:

herikadavidson mengatakan...

Om Ricky yang baik,
Apakah bisa mengupayakan hal tersebut untuk HTC Hermes? Atau kalau tidak dual, bolehkah memberi pengetahuan bagaimana merubah OS WM ke OS Android di HTC Hermes?
Atas sarannya, saya ucapkan terima kasih.

rickyrizky mengatakan...

utk pengembangan xdandroid masih di bbrp device saja tp2, diamond, topaz. kalaupun hermes mestinya ndak kuat utk digunakan android.

rickyrizky mengatakan...

untuk jelasnya bisa dilihat pada posting berikutnya:

http://rickyrizkyasri.blogspot.com/2010/10/referensi-xdandroid-supported-devices.html

herikadavidson mengatakan...

Kesimpulannya bahwa Hermes tidak bisa SAMA SEKALI diupayakan untuk OS Android ya, Om? Apakah ada yang pernah mencoba dan kemudian gagal, Om?
Btw, terima kasih atas pencerahannya.

rickyrizky mengatakan...

ada kawan yang sudah coba sony xperia1 menjadi dual os wm6.1 dan android froyo. menurutnya hanya blututsaja yang tidak jalan, semuanya ok dan memang jadi lambatkerja androidnya.

nah, mungkin saja bisa utk hermes, cuman saya sendiri belum lihat langsung untuk hermes.